Tips traveling saat puasa bulan Ramadhan

Tips Traveling Ketika Puasa di Bulan Ramadhan

Melakukan perjalanan atau traveling ketika berpuasa terkadang membuat orang berpikir kembali untuk melaksanakannya. Rasa takut lelah, haus dan lemas tak jarang membayangi sehingga kamu malas keluar rumah. Berpuasa tidak menjadi alasan bagi para petualang untuk berdiam diri atau sekedar tidur-tiduran saja di rumah. Buat kamu yang ingin traveling saat sedang berpuasa, simak tips traveling ketika puasa di bulan Ramadhan berikut.

Foto utama: instagram.com/siska_kusmayanti

1. Pastikan Selalu Makan Sahur

Untuk kamu yang ingin traveling saat puasa, jangan sampai melewatkan makan sahur. Sahur akan sangat membantu kamu beraktivitas seharian. Jika kamu tidak makan sahur, kamu akan kekurangan energi sehingga menyebabkan tubuh kamu lemas dan malas beraktivitas. Traveling akan terhenti tentunya. Selalu sedia kurma dan stok makanan di ransel kamu selama bepergian akan sangat membantu.

2. Jangan Lakukan Aktivitas Fisik Berat atau Olahraga Ekstrim

Sebaiknya kamu menghindari olahraga ekstrim atau aktivitas fisik yang menguras tenaga dan membutuhkan stamina tinggi seperti mendaki gunung atau trekking. Hal ini akan membuat kamu kelelahan dan kurang cairan akibat berkeringat banyak. Bahkan kamu juga berisiko mengalami dehidrasi.

Baca juga: Apakah Aman Mendaki Gunung Ketika Berpuasa?
3. Rencanakan Destinasi dengan Baik

Pilih destinasi traveling kamu yang tidak membutuhkan aktivitas fisik berlebih. Misalnya destinasi yang sejuk dan tidak terik atau destinasi yang tidak membutuhkan berjalan kaki jauh. Pada siang hari, kamu bisa jelajahi tempat-tempat seperti masjid bersejarah, taman, museum atau galeri seni. Sore kamu bisa ke pasar lokal atau kuliner untuk persiapan berbuka puasa. Setelah berbuka, kamu bisa lanjutkan dengan menjelajahi destinasi wisata yang buka di malam hari seperti taman rekreasi, pasar malam atau jalan-jalan menikmati pemandangan kota di waktu malam.

Jangan lupa pula ketika memilih destinasi, pastikan destinasi yang kamu tuju didukung dengan ketersediaan moda transportasi yang membuat hemat tenaga. Turun-naik angkot atau berpindah-pindah angkutan umum yang padat bisa sangat menguras tenaga.

Saat sedang berpuasa, jangan memilih banyak destinasi wisata sekaligus yang ingin didatangi dalam satu hari, agar tidak kelelahan. Pilih beberapa saja dan sesuaikan dengan waktu kunjungan. Kamu jadi bisa hemat tenaga dan istirahat sejenak. Kamu juga bisa sambil mengisi waktu jalan – jalanmu dengan ibadah, seperti membaca Al-Quran.

4. Pilih Destinasi yang Ramah Muslim

Sewaktu puasa, lebih baik jika dalam perencanaan perjalanan kamu mengatur itinerary ke destinasi yang ramah Muslim. Di antaranya yang harus dipertimbangkan yaitu ketersediaan masjid atau musholla, kemudahan untuk menemukan makanan dan minuman berbuka puasa, serta tempat yang tidak mengganggu puasa mata kamu seperti kolam renang atau pantai.

Pastikan juga kamu jangan sampai melewatkan ibadah shalat ya, agar pahala puasa kamu tetap baik dan semakin sempurna. Karena itu penting untuk memastikan ada tempat ibadah di destinasi yang kamu tuju. Jika merasa lelah, kamu juga bisa istirahat sejenak di masjid atau musholla.

Jika kamu berencana traveling ke luar negeri, jangan lupa memastikan jadwal shalat dan berbuka puasa di negara tujuan. Karena beberapa wilayah dunia pada musim tertentu memiliki waktu siang yang lebih panjang daripada waktu malam, dan tentunya karena itu kamu akan berpuasa lebih lama.

5. Perhatikan Menu Berbuka Puasa, Pilih Makanan dan Minuman yang Sehat

Ketika waktu berbuka puasa tiba, pilih lah makanan dan minuman yang sehat. Sebaiknya kamu menghindari makanan berminyak atau terlalu pedas. Hindari pula makanan atau minuman yang terlalu asam. Hal Ini demi kebaikan pencernaan kamu dan agar aktivitas keesokan harinya tetap lancar. Tentu akan sangat mengganggu waktu traveling jika kamu harus bolak – balik ke toilet dan sakit perut akibat makanan pedas.

Demikian beberapa tips traveling ketika puasa di bulan Ramadhan bagi Sobat Penjelajah yang ingin traveling dalam waktu dekat ini. Rencanakan dengan baik perjalanan kamu agar lancar dan jangan sampai kegiatan traveling justru malah merusak ibadah puasa kamu. Nah selamat berpuasa dan traveling!

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments